PenaMerahPutih.com
Headline Indeks Polkam

Kapolri Apresiasi Gubernur Nurdin Abdullah, Sulsel Aman Selama Pemilu

Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian dan Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah.

Maros, PMP – Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian memberi apresiasi khusus kepada Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah yang sukses menjaga wilayahnya tetap aman selama perhelatan Pemilu 2019. Gubernur sebut berkat kedewasaan masyarakat Sulsel dalam berdemokrasi.

Kapolri menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Nurdin Abdullah (NA) saat keduanya duduk bersebelahan di acara buka puasa bersama antara Panglima TNI dan Kapolri bersama ratusan prajurit TNI AL, di Hanggar Skuadron Udara 11, Lanud Sultan Hasanuddin, Maros, Sabtu petang (11/5/2019).

Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian secara khusus datang ke Sulsel dalam rangka Safari Ramadan memasuki puasa hari ke-6.

Atas apresiasi Kapolri Tito Karnavian, Gubernur NA menyatakan bahwa situasi kondusif selama Pemilu 2019 justru atas berkat kedewasaan seluruh masyarakat Sulsel dalam berpolitik dan berdemokrasi. Masyarakat Sulsel paham bahwa Pemilu merupakan proses berbangsa dan bernegara yang harus didukung seluruh rakyat.

Baca Juga :   Nurdin Abdullah : Saya Tidak Tahu Demi Allah, Jangan Pikir Penerima Penghargaan Tak Korupsi

“Kondisi kondusif di Sulsel selama Pemilu 2019, tentu juga atas jaminan keamanan dari Panglima TNI dan Kapolri beserta seluruh jajaran aparat keamanan dan Polri di Sulsel. Hal itu membuat masyarakat bisa mengikuti pesta demokrasi dengan hati senang dan gembira,” ujarnya.

Gubernur NA mengaku bersyukur bahwa zona hijau atau aman tetap terjaga, sehingga pembangunan Sulsel ke depan bakal terus berjalan sesuai rencana. Zona hijau di Sulsel bahkan sebenarnya sudah disandang sejak perhelatan Pilkada serentak 2018. “Harapan agar semakin banyak investor yang bakal masuk dan menanamkan modalnya di Sulsel juga tetap terjaga,” katanya.

Baca juga: Gubernur NA meminta kaum terdidik ikut menjaga kepemimpinan nasional

Baca Juga :   Gubernur Nurdin Abdullah OTT KPK, Isteri dan Putri Sulung Susul ke Jakarta

Sementara itu, Panglima TNI dalam pidatonya mengajak seluruh keluarga TNI, Polri, alim ulama, tokoh masyarakat, serta masyarakat luas bersinergi membangun rasa aman dan membangun bangsa “Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada prajurit TNI dan Polri dalam pengamanan pelaksanaan Pemilu 2019 yang merupakan pesta demokrasi terbesar di dunia,” kata Panglima TNI.

Turut hadir pada acara buka bersama di antaranya KASAU Marsekal TNI Yuyu Sutisna, Panglima Kodam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi dan Kapolda Sulsel Irjen Pol Hamidin.(bhimo)