Surabaya, pmp – Sebanyak 3.000 jemaat Tiberias di Surabaya dan sekitarnya mengikuti perayaan Natal yang digelar Gereja Tiberias Surabaya di Tunjungan Plaza IV lantai 6, Rabu malam (19/12/2018). Jumlah jemaat membludak menyusul sukses perayaan Natal nasional Gereja Tiberias Indonesia yang dihadiri 250 ribu jemaat di Gelora Bung Karno (GBK), pada 8 Desember lalu.
“Setiap tahun kami ingin memberikan lebih baik. Jumlah yang hadir malam ini mencapai 3.000 jemaat. Tentu sangat membanggakan setelah perayaan Natal nasional di GBK yang dihadiri 250 ribu jemaat,” kata Pdt Melvin B Tuela, Asisten Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia, di sela perayaan Natal.
Menurut Pdt Melvin, tema Natal 2018 Gereja Tiberias adalah ‘Semua yang menerima-Nya, diberi-Nya kuasa untuk menjadi anak-anak Allah (Yohanes 1: 12)’.
“Kami percaya bahwa Yesus bakal kembali datang ke dunia untuk menebus segala dosa kita dan kemudian mengangkat kita menjadi anak-anak Allah yang penuh kuasa. Adapun pesan Natal adalah kelahiran Yesus memberi damai kepada diri kita sendiri, damai kepada Yesus, dan damai kepada orang-orang di sekitar kita,” paparnya.
Perayaan Natal di Surabaya menghadirkan pembicara dan Perjamuan Kudus Pdt Gideon Simanjuntak yang juga Asisten Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia, serta Renungan Natal oleh Pdt Jeffrey Adolf Wanee.
Gereja Tiberias Indonesia sendiri sudah 17 kali merayakan Natal di Gelora Bung Karno. Namun pada tahun 2016 dan 2017 tidak digelar di GBK karena sedang dilakukan renovasi untuk Asian Games. Jumlah jemaat yang hadir pada Natal 2018 merupakan jumlah tertinggi selama ini.(bm)