PenaMerahPutih.com
HeadlineJalan-jalanTren

Resto A&W Hadirkan Menu Paket Bedug Berkah

 

Eko Parjono, District Manajer A&W memperlihatkan menu Bedug selama 24 jam, sahur, dan buka puasa

Surabaya, PMP –  Menu khas Indonesia kini menjadi andalan restoran siap saji. Tak terkecuali restoran khas Amerika, A&W ini mengeluarkan menu Paket Bedug Berkah selama bulan puasa dan lebaran.

Resto ini menyajikan menu khusus menu bedug 1 yang berisikan ayam A&W holden aroma, ayam spesial, aroma, nasi putih dan sambal ijo spesial, RB dan choco banana fluffy cake. Sedangkan untuk menu paket 2 yang berisikan deluxe burger, sambal ijo spesial, ayam golden aroma, RB, dan choco banana fully cake.

Eko Parjono, District Manajer A&W mengatakan jika paket ini hanya tersedia selama bulan puasa dan lebaran dengan penjualan 24 jam, sahur dan berbuka puasa.

Baca Juga :   Menu Legendaris Hotel Quest Sambut Ramadan

“Karena orang Indonesia ini suka sambal jadi kita selalu berinovasi memadukan masakan Indonesia dengan Amerika. Dan tercetuslah menu ini dengan inovasi sambel ijo dengan rasa pedas yang khas. Nantinya kita juga akan melakukan inovasi dengan sambal yang berbeda,” ungkap Eko Parjono, Jumat (11/5).

Lebih lanjut, diharapkan dengan adanya menu baru ini pihak A&W menargetkan jika penjualan menu ini bisa meningkat 10% dari penjualan menu biasanya. Terlebih di bulan Ramadan ini ia berani menargetkan jika menu ini akan sold out.  Pasalnya di menu sebelumnya resto siap saja asal Amerika ini selalu laris jika ada menu unik.

Dengan harga Rp 4 ribu hinggap Rp 63 ribu , pecinta kuliner bisa menikmati menu pilihan baru seperti menu bedug 1 dan 2, Choco Banana Fluffy Cake, Satu porsi Sambal Ijo dan promo pembelian 5 choco banana fluffy cake gratis 1 chock banana fluffy cake. (hag)