PenaMerahPutih.com
HeadlineIndeksPolkam

Kasus Baru Positif COVID-19 Capai 993, Penambahan Harian Tertinggi Terjadi Lagi

Achmad Yurianto, juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19. (BNPB)

Jakarta, PMP – Penambahan kasus baru positif Corona pada Sabtu (6/6/2020) mencapai 993 kasus atau tertinggi sejak 21 Mei 2020 dengan 973 kasus. Kini jumlah total menjadi 30.514 kasus positif, 9.907 orang sembuh, serta 1.801 orang meninggal.

Data penambahan  jumlah penderita baru positif terpapar virus COVID-19 disampaikan  Achmad Yurianto, juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19. Penambahan 993 kasus baru dihitung selama 24 jam sejak Jumat sampai Sabtu pukul 12.00 WIB.

“Kasus konfirmasi positif 993 sehingga total 30.514 orang,” kata Achmad Yurianto pada konferensi pers via online dari Gedung BNPB, Sabtu (6/6/2020).

Baca juga: Rekor Tertinggi Tambahan 973 Positif COVID-19, Jatim Tettinggi 502 Kasus

Baca Juga :   Hari Ini 21,2 Juta Dosis Bahan Baku Sinovac Tiba di Indonesia

Menurut Yurianto, penambahan kasus tersebar di 29 provinsi.. Penambahan terbanyak masih dari Jawa Timur dengan 284 kasus positif, disusul DKI Jakarta 104 kasus positif, dan Papua 87 kasus positif.(gdn)