PenaMerahPutih.com
EkbisHeadlineIndeksIndustri

Sandiaga Akan Percepat Pemulihan Parekraf, Tingkatkan Pemanfaatan Platform Digital

Sandiaga dorong parekraf manfaatkan platform digital
Menteri Sandiaga saat blusukan di Bali. (Biro Komunikasi Kemenparekraf)

Jakarta, pmp – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno akan mempercepat pemulihan sektor parekraf. Salah satu strateginya meningkatkan kemampuan para pelaku parekraf dalam memanfaatkan platform digital.

“Hal ini berdasarkan diskusi saya dengan pelaku ekonomi kreatif di Ubud dan beberapa tempat lainnya bahwa program reskilling dan upskilling (penggunaan platform digital), serta permodalan dan pendampingan untuk pelaku ekonomi kreatif perlu dilakukan,” kata Menteri Sandiaga saat rapat pimpinan Kemenparekraf/Baparekraf secara hybrid di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (1/2/2021).

Demi percepatan pemulihan sektor parekraf, Sandiaga yang juga menjabat Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, meminta deputi terkait menyiapkan program tersebut agar berjalan sesuai timeline.

“Saya juga ingin semua proyek yang kita lakukan on time, on budget, on schedule dan on specification, serta berjalan penuh tanggung jawab dan tata kelola yang baik,” tegas Sandiaga seperti dirilis Biro Komunikasi Kemenparekraf.

Baca Juga :   Bali Kunker Pertama Sandiaga, Pastikan Disiplin Protokol Kesehatan Destinasi Favorit

Menurutnya, saat berkantor di Bali pekan lalu, banyak pelaku industri di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang kesulitan terdampak pandemi COVID-19. Oleh sebab itu perlu dilakukan kajian ulang mengenai syarat pemberian pinjaman bagi pelaku usaha parekraf yang kini dirasa masih memberatkan.

Selain itu program strategis perlu disesuaikan ulang sesuai hasil evaluasi. “Ini dilakukan agar kita mampu mengakomodasi kebutuhan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif,” pungkasnya. (els)