PenaMerahPutih.com
HeadlineIndeksJalan-jalanTren

Manajemen Hotel Aston Ziarah Berkostum Pahlawan

Sidoarjo, pmp – Ada yang istimewa pada peringatan Hari Pahlawan tahun ini yang digelar manajemen ASTON Sidoarjo City Hotel & Conference Center. Mereka berziarah ke Taman Makam Pahlawan Sidoarjo menggunakan kostum tentara Indonesia hingga pakaian kebaya khas tempo dulu pada Selasa, (10/11/2020).

“ Kami merasa bangga karena ini kali pertama Aston Sidoarjo melaksanakan kegiatan untuk menghormati jasa para pahlawan,“ kata Imam Mustofa, General Manager Aston Sidoarjo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (11/11/2020)

Hotel bintang tiga di bawah naungan Archipelago International ini baru beroperasi di bulan Februari 2020.

Sebelum melakukan tabur bunga, Imam Mustofa memimpin doa yang ditujukan kepada para pahlawan. Imam berharap semua karyawan hotel senantiasa bisa menghargai perjuangan pahlawan dan meneruskannya dengan hasil karya untuk kemajuan bangsa.

Dalam kegiatan ini, semua perwakilan hotel tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker selama kegiatan.

“Peringatan Hari Pahlawan tetap kami laksanakan di masa pandemi ini, sebagai bentuk penghormatan kami kepada para pahlawan.  Sekaligus sebagai momen untuk tetap mengingat semua perjuangan para pahlawan untuk bangsa Indonesia “, ujar Rendy, Marcom Manager Aston Sidoarjo.

Selain kegiatan tabur bunga dan berdoa untuk para pahlawan, manajemen Aston Sidoarjo juga memberikan donasi kepada pengurus Taman Makam Pahlawan Sidoarjo sebagai ucapan terima kasih dan penghargaan atas dedikasi untuk menjaga keamanan dan kebersihan makam. (hps)